KESAMBI, (CNC).- Ratusan ribu warga masyarakat wilayah Cirebon tumpah ruah memadati Stadion Utama BIMA Kota Cirebon demi menyaksikan artis favoritnya yang tengah manggung sebagai wayang pada acara Opera Van Java (OVJ) Roadshow Cirebon, Sabtu (7/4) malam.
Aksi Kocak nan menghibur dari 5 orang talent OVJ yakni Parto, Sule, Azis, Andri dan Nunung berhasil mengocok perut para penonton yang duduk rapih memenuhi lapangan Sepak Bola Kebanggaan Kota Cirebon tersebuk. Joke -joke hangat dan candaan tawa menghibur membuat para penonton menikmati suguhan acara tersebut.
Wayang OVJ Roadshow di Cirebon mengangkat cerita tradisional yang mengisahkan Pangeran Tarulintang merebut cinta Dewi Arumsari yang diperankan oleh Asri Welas.
Namun kecerian pada saat siaran langsung OVJ Roadshow tersebut pun sempat terhenti sejenak lantaran sebagian penonton ricuh dan berdesak-desakan ingin merangsek ke depan panggung utama, namun aparat kepolisian yang sigap berhasil meredam dan mengamankan masa untuk kembali menikmati suguhan Hiburan OVJ Roadshow di Cirebon dengan duduk.
Beberapa penonton yang berdesakkan khususnya kaum hawa pun berjatuhan pingsan dan terpaksa ditandu keluar venue untuk mendapatkan pertolongan medis.
Penonton pun sempat sedikit dibuat kecewa pasalnya dalam siaran langsung OVJ Roadshow Di Cirebon kali ini 2 lagu andalan OVJ yakni “Iwak Peyek” dan “Andeca-Andeci” tidak dibawakan selama berlangsungnya siaran langsung yang ditayangkan oleh Trans 7 tersebut, hal itu dikeluhkan para penonton sembari terus berlangsungnya siaran langsung tersebut dengan mengelu-eluka. “Andre, Sule nyanyi Iwak Peyek sama Andeca-andeci dong,” teriak para penonton.
Meskipun demikian gelaran OVJ Roadshow di Cirebon dengan tema “Cirebon, Jeh! sukses menghibur masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Sule dengan candaan khasnya mengaku salut dengan antusias masyarakat Cirebon dan berjanji akan menampilkan lebih baik untuk ke depannya.
Sementara itu, Andre Taulani juga menuturkan bahwa Cirebon salah satu kota terasik dalam penyelenggaraan OVJ Roadshow. Nunung mengaku kagum dengan masyarakat Cirebon yang mencintai OVJ. Azis Gagap pun mengaku senang sekali bisa bermain OVJ di Cirebon, apalagi makanan di Cirebon enak-enak seperti empal gentong, nasi jamblang, tahu gejrot, krupuk mlarat dan lain sebagainya. Sedangkan Parto sang dalang mengucap terima kasih atas perhatian dan rasa cinta masyarakat Cirebon terhadap OVJ. Terima Kasih Cirebon.
Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan diakhir acara dalam sambutannya mengatakan bahwa kehadiran OVJ Roadshow di Kota Cirebon merupakan satu kebanggaan tersendiri bagi masyarakat wilayah Cirebon atau CIAYUMAJAKUNING yang menjadi tuan Rumah.
Ahmad Heryawan pun mengaku bangga dan salut dengan para wayang OVJ yang terus memberikan hiburan kepada masyarakat bukan saja Jawa Barat akan tetapi seluruh Indonesia dengan candaan yang khas.
Sementara itu, Walikota Cirebon Subardi dalam sambutan mengucapkan terima Kasih kepada tim OVJ Roadshow yang telah hadir di Kota Cirebon Rumah. Menurut Subardi OVJ merupakan salah satu hiburan televisi yang sudah melekat di hati masyarakat di wilayah Cirebon dan tentu saja masyarakat Indonesia pada umumnya. Subardi pun optimis kedepan OVJ akan lebih sukses lagi. Imbas dari adanya OVJ Roadshow di Cirebon jalanan Kota Cirebon dan sekitarnya mendadak macet hingga beberapa jam usai gelaran selesai. (Jon/Job)
http://www.cirebonnews.com/Berita/OVJ-Sukses-Manggung-Di-Cirebon.html