PKS Cirebon News, Sumber (7/8/2016)- Dalam upaya meningkatkan efektifitas penyelenggaraan tugas tugas kepartaian DPD PKS Kabupaten Cirebon menyelenggarakan kegiatan up grading untuk pengurus DPD dan pengurus DPC se Kabupaten Cirebon . Menariknya acara up grading yang dilaksanakan pada hari Ahad, 7 Juli 2016 ini diadakan di alam terbuka tepatnya di telaga pajaten yang terletak di desa cikalahang kecamatan dukupuntang kabupaten cirebon.
ketua pelaksana kegiatan up grading, Ibnu Rifai, SE mengatakan pelaksanaan kegiatan up grading ini sengaja dilaksanakan di ruang terbuka supaya lebih menyenangkan. di samping itu dengan pelaksanaan di alam terbuka bisa lebih banyak tujuan yang bisa dicapai, misalnya kebugaran tubuh menjadi meningkat ujar ketua bidang Kepanduan dan Olah raga ini.
Kegiatan up grading ini selain diisi dengan berbagai permainan dan simulasi, diberikan juga materi tentang dakwah dan kepartaian, salah satu pemateri adalah anggota DPR RI, Ust. Mahfudz sidik, Msi memaparkan bahwa berdasarkan tingkat penerimaan masyarakat terhadap aktifitas dakwah kader PKS masyarakat dapat diklasifikasikan menjadi tiga macam, yaitu mendukung dakwah namun tidak mau terlibat, Mendukung dan mau terlibat serta cenderung memusuhi dakwah. Untuk berinteraksi dengan ketiganya harus menggunakan pendekatan yang berbeda sehingga yang mendukung namun belum mau terlibat menjadi mau terlibat dalam aktifitas dakwah dan yang masih cenderung memusuhi menjadi minimal tidak memusuhi lagi aktifitas dakwah.
Ketua DPD PKS Kabupaten Cirebon, Junaedi ST berharap kegiatan ini berdampak besar terhadap efektifitas kegiatan kegiatan kepartaian baik yang ada di tingkat DPD maupun yang berada di tingkat DPC yang berhadapan langsug dengan masyarakat, terlebih di tahun 2018 akan diselenggarakan Pemilihan Bupati Cirebon yang berbarengan dengan pemilihan Gubernur Jawa Barat. Butuh soiditas struktural dan efektifitas pelaksanaan program sehingga PKS bisa memenangkan Pemilihan Kepala Daerah 2018 yg dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.